Sidang Tragedi Kanjuruhan di Surabaya, Aremania: Kami Akan Sowan Dulu ke Bonek

Sidang Tragedi Kanjuruhan di Surabaya, Aremania: Kami Akan Sowan Dulu ke Bonek - GenPI.co JATIM
Ratusan Aremania pada saat menggelar aksi solidaritas di flyover Arjosari, Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (20/11/2022). (ANTARA/Vicki Febrianto)

GenPI.co Jatim - Sidang Tragedi Kanjuruhan rencananya bakal berlangsung di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya.

Menjelang sidang tersebut, Aremania berencana untuk mengawal proses pengadilan tersebut.

Namun sebelum itu, Aremania hendak sowan atau berkunjung terlebih dahulu ke suporter Persebaya Bonek.

BACA JUGA:  Belum Tampil di Piala AFF 2022, Aji Santoso Beri Semangat Rizky Ridho

"Kami akan kulo nuwun dulu karena kami mengawal prosesnya, tidak ingin bentrok dengan Surabaya," kata salah satu Aremania Ambon Fanda dikutip dari Ngopibareng.id, Selasa (27/12).

Dia menjelaskan, saat ini pihak Aremania sudah berkomunikasi dengan Andi Peci salah satu pentolan Bonek, mengenai rencana mengawal persidangan Tragedi Kanjuruhan.

BACA JUGA:  Aji Santoso Beri Masukan untuk Timnas Indonesia, Semua Demi Peforma Pemain

"Kami sempat komunikasi dengan Andi Peci, nanti juga diundang aliansi suporter Indonesia di Bandung. Respons sejauh ini cukup baik," lanjutnya.

Fanda berharap pertemuannya dengan Bonek berjalan lancar.

BACA JUGA:  Gagal Juara Paruh Musim Liga 1, Pelatih Madura United Marah-Marah

"Mudah-mudahan mereka paham dengan kondisi ini," lanjutnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya