
GenPI.co Jatim - Pertandingan Liga 1 2022-2023 mempertemukan Madura United vs Persija Jakarta di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (26/2) berakhir 0-0.
Selain hasil imbang, terdapat beberapa kejadian dan fakta menarik dari pertandingan yang berlangsung sore tadi.
Wasit Fariq Hitaba memberikan kartu kuning kepada pelatih Madura United Fabio Lefundes, pada menit ke-40.
BACA JUGA: Pelatih Persik Divaldo Alves Beri Sinyal Pertahankan Formasi Terbaik Lawan Arema FC
Kemudian pada babak kedua, giliran pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll yang mendapatkan kartu kuning.
Wasit Fariq Hitaba memberikan kartu kuning kepada pelatih asal Jerman itu pada menit ke-60.
BACA JUGA: I Putu Gede Pastikan Cadangkan Kiper Arema FC Adilson Maringa Murni Profesional
Fakta selanjutnya, pada pertandingan sore tadi Persija Jakarta hanya memainkan satu pemain asing sejak awal laga, yakni Michael Krmencik.
Madura United memainkan Lulinha dan Jaja.
BACA JUGA: I Putu Gede Beberkan Penyebab Abel Camara Paceklik Gol di Arema FC
Hasil imbang ini membuat peringkat Persija Jakarta di klasemen sementara tertahan di urutan ke-3 dengan 51 poin.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News