liga 1

Persik Rekrut Simen Lyngbo, Lini Belakang Macan Putih Lebih Kokoh

Persik Rekrut Simen Lyngbo, Lini Belakang Macan Putih Lebih Kokoh - GenPI.co JATIM
Marcelo Rospide pelatih Persik Kediri. (Foto: Laman LIB).

GenPI.co Jatim - Persik Kediri terus berburu pemain untuk kebutuhan tim mempersiapkan kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 mendatang.

Terbaru, Macan Putih mengumumkan merekrut Simen Lyngbo. Dia adalah pemain Timnas Filipina.

Rekrutan ini sekaligus memenuhi slot kuota pemain asing ASEAN untuk regulasi Liga 1 musim depan.

Direktur Persik Kediri, Arief Syaifuddin menjelaskan, alasan mendatangkan pemain yang berposisi sebagai bek kanan ini bukan tanpa alasan.

Menurutnya dengan hadirnya pemain kelahiran Denmark ini bisa memberikan alternatif pelatih Marcelo Rospide.

Arief menjelaskan, saat ini Persik Kediri sudah memiliki Agil Munawar di sektor bek kanan. Dia berharap hadirnya eks pemain United City FC, Filipina dapat memberi kontribusi.

"Tidak ideal jika hanya mengandalkan satu pemain di posisi tersebut dan tim pelatih merekomendasikan Simen Lyngbo untuk mengisinya," katanya dikutip dari laman LIB, Kamis (25/5).

Simen ternyata juga bisa bermain pada beberapa posisi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya