
Jatim.GenPI.co - Dua bakat muda Persebaya, Muhammad Kemaluddin dan Zulfikar Akhmad Medianar Arifin resmi dipinjamkan ke klub Liga 2 PS Hizbul Wathan FC.
Manajer HWFC Suli Daim berharap kedua pemain bisa membantu tim untuk lolos ke Liga 1 musim depan.
BACA JUGA: Bek Muda Persebaya Cedera Parah Saat Bersama Timnas Indonesia
"Kami yakin bergabungnya mereka, ditambah kolaborasi dengan pemain muda lainnya dan beberapa yang senior bisa membantu tim," ujar Suli Daim, Kamis (27/5).
Kemal dan Zulfikar akan bergabung dengan Vengko Armedya, yang merupakan penyerang Persebaya U-20 yang lebih dulu bergabung dengan PSHW.
Suli berharap dua pemain pinjaman tersebut bisa cepat beradaptasi dengan tim.
"Ini tentu kolaborasi menarik. Vengko, Kemal dan Zulfikar pasti sudah saling kenal dan akan cepat adaptasinya di lapangan," katanya.
Pelatih Persebaya Aji Santoso mengaku senang anak asuhnya belajar di tempat lain. Dengan begitu akan menambah jam terbang kedua pemain tersebut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News