Arema FC Tutup Sementara Kadang Singa

Arema FC Tutup Sementara Kadang Singa - GenPI.co JATIM
Arema FC. (ANTARA/HO-Arema FC/VFT)

Jatim.GenPI.co - Arema FC memutuskan untuk sementara menutup aktivtas Kantor Arema FC di Jalan Mayjen Pandjaitan no 42 Kota Malang sejak Kamis (8/7).

Langkah ini dilakukan sekaligus mematuhi aturan pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat.

BACA JUGA: Liga 1 Mulai Agustus, ini Rencana Iwan Setiawan

Aktifitas di kantor Arema FC sendiri sebenarnya tidak sepadat aktivitas di instansi lainnya, namun penutupan sementara dilakukan dengan tujuan untuk membatasi mobilitas mengingat di wilayah Malang Raya juga tengah dilakukan PPKM darurat.

“Tentu saja kami sangat menghormati PPKM darurat sebagai upaya untuk menekan angka Covid-19 di Indonesia. Jadi mulai 8 Juli 2021 untuk sementara diputuskan bahwa kantor tutup. Jadi tidak ada aktivitas di Kandang Singa,” ungkap media officer Arema FC, Sudarmaji mengutip dari laman resmi Arema FC.

Meskipun kegiatan di kantor untuk sementara ditiadakan, untuk aktivitas secara operasional tetap dilakukan melalui online.

BACA JUGA: Pelatih Madura United Wajibkan Pemain Latihan 30 Menit di Rumah

“Operasional kantor yang menghadirkan tugas secara fisik memang sudah dibatasi. Namun untuk aktivitas yang bisa dikerjakan secara online tetap berlangsung. Seperti salah satunya adalah pendaftaran Akademi Arema yang sudah menerapkan sistem online,” sambung Sudarmaji.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya