PPKM Diperpanjang, Aji Santoso Tetap Geber Latihan

PPKM Diperpanjang, Aji Santoso Tetap Geber Latihan - GenPI.co JATIM
Pemain Persebaya latihan di Lapangan Jenggolo, Sidoarjo. Foto: Laman LIB.

Jatim.GenPI.co - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso tetap memberlakukan latihan kepada anak didiknya ditengah PPKM level 4 yang diperpanjang pemerintah.

Dia beralasan dengan tetap latihan, itu membuat kondisi pemainnya tetap terjaga dengan baik.

BACA JUGA: Manajemen Arema FC Siap Prokes Saat Liga 1 Jalan

Bapak lima orang anak itu justru lebih cemas apabila kegiatan tim libur. Sebab akan berdampak pada kondisi fisik pemain.

“Diperpanjangnya kan cuma 1 minggu, menurut saya juga kondisi pemain-pemain ini sangat bagus. Kalau libur, nanti kondisi akan turun lagi, terus kalau kompetisi tiba-tiba jalan kan repot. Saya sudah komunikasi dengan manajemen dan masih mensupport kita latihan,” jelas Aji Santoso mengutip dari laman LIB, Kamis (5/8).

Sementara itu selama latihan, pelatih 51 tahun itu melakukan variasi. Saat ini tim pelatih tengah mencari formula yang pas.

Hal ini dilakukan, agar pemain Green Force tidak bosan menjalani program latihan di lapangan terus menerus.

BACA JUGA: PSSI Umumkan Liga 1 Agustus Mulai, Madura United Persiapan

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya