Jersey Anyar Arema FC Penuh Filosofi

Jersey Anyar Arema FC Penuh Filosofi - GenPI.co JATIM
Presiden Arema FC, Gilang Widya Permana mengenakan Jersey terbaru. Foto: Instagram @aremafcofficial

Jatim.GenPI.co - Arema FC meluncurkan jersey terbarunya untuk digunakan di kompetisi Liga 1 2021 mendatang.

Spesial, jersey tersebut diperkenalkan bertepatan dengan HUT ke-76 Republik Indonesia, Selasa (17/8) kemarin.

BACA JUGA: Lihat Keseruan Bonek Divaksin, Biar Kami Bisa ke Tribun

Jersey home Arema FC ini mengusung warna kebesaran mereka biru, namun penuh filosofi. Ya, pada jersey tersebut menampilkan kebesaran Indonesia pada masa lampau dengan corak candi.

Salah satu relief yang terlihat adalah Kinara Kinari yang berada di Candi Badut, Kota Malang. Relief ini mengisahkan sebagai sepasang wujud yang menjaga mata air.

Mata air diartikan oleh Arema FC sebagai bentuk semangat yang harus dijaga.

Presiden Arema FC, Gilang Widya Permana mengapresiasi jersey baru tersebut, yang sangat ikonik dengan kejayaan kerajaan di Malang.

"Semoga tim termotivasi, bahwa Malang banyak melahirkan kstaria dan bekerja keras berjuang untuk kejayaan dan prestasi. Demikian pula harapan jersey ini, semoga disambut baik Aremania dan pecinta bola Indonesia, " ujarnya mengutip dari aremafc.com. Rabu (18/8).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya