Kemenangan Persebaya Harus Dibayar Mahal Saat Lawan Barito Putera

Kemenangan Persebaya Harus Dibayar Mahal Saat Lawan Barito Putera - GenPI.co JATIM
Pertandingan Persebaya vs Barito Putera. (foto: LIB)

GenPI.co Jatim - Persebaya Surabaya berhasil memenangkan pertandingan melawan Barito Putera 2-0 di Stadion Manahan, Solo dalam lanjutan BRI Liga 1 2021.

Namun siapa sangka, kemenangan itu harus dibayar mahal Green Force.

Sebab salah satu pemainnya, Alwi Slamat diganjar kartu merah oleh wasit setelah mendapatkan kartu kuning kedua.

BACA JUGA:  Madura United Kalah 0-1 Hadapi Persib

Aji Santoso dalam konferensi pers secara virtual mengatakan, selalu mengingatkan pemain untuk tidak melakukan pelanggaran apabila memungkinkan.

"Kartu merah pertama Alwi sedikit saya sesalkan. Dia harusnya bisa turun saja. Tapi saya tetap mengapresiasi kerja Alwi," kata Aji Santoso.

BACA JUGA:  Persebaya vs Barito Putera 2-0, Simak Fakta Pertandingannya

Sementara itu, pada laga Persebaya vs Barito Putera, Aji Santoso juga mencoba pemain sebagai starting eleven.

Pemain itu adalah Frank Rikhard Sokoy yang mampu menunjukkan permainan terbaiknya.

BACA JUGA:  Jelang Laga, Aji Santoso Waspada Kualitas Djanur

“Saya sedikit terkejut dengan penampilan Sokoy. Sangat bagus menjaga Rizky Pora. Juga Ady yang menjaga Rafinha. Setelah analisa permainan Barito kami lihatkan video kepada pemain,” ungkap Aji.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya