
GenPI.co Jatim - Pengusaha yang juga Crazy Rich Surabaya Hermanto Tanoko menghadiri gala premier Film Lara Ati produksi Bayu Skak.
Tidak sendirian, bos Cat Avian itu juga mengajak serta keluarganya untuk nonton film bergenre komedi tersebut.
Hermanto Tanoko mengapresiasi film yang sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari tersebut.
BACA JUGA: Turnamen Bulu Tangkis Berhadiah Rp 50 Ribu, Crazy Rich Surabaya Turun Tangan
Hal itu diungkapkan melalui akun Instagram miliknya yang diunggah pada 9 September 2022.
"Saya lihat alur filmnya sangat dekat dengan kehidupan dan cocok sekali untuk dijadikan hiburan millenial di akhir pekan," tulis Hermanto dalam unggahan Instagram miliknya yang diunggah 9 September 2022.
BACA JUGA: Crazy Rich Surabaya Blak-Blakan Bagi Tips Bisnis ke Anak Muda
Keluarga Tanoko memberi dukungan film tersebut dengan Vasa Hotel dan air mineral Cleo miliknya.
Film Lara Ati yang tayang di layar lebar ini memang erat dengan Bahasa Jawa dan Budaya Suroboyoan.
BACA JUGA: Crazy Rich Malang Bocorkan Rencana Bisnis Baru, Yuk Intip
Hermanto Tanoko mendoakan film keempat Bayu Skak tersebut bisa menjadi box office di Tanah Air.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News