Agen BRILink, Ujung Tombak Wilayah Terpencil

Agen BRILink, Ujung Tombak Wilayah Terpencil - GenPI.co JATIM
Agen BRILink di daerah. (Foto: Dokumentasi Bank BRI).

GenPI.co Jatim - Sebagai bank yang fokus terhadap pemberdayaan UMKM, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) BRI Tbk atau BRI berupaya untuk mengakselersi kinerja Agen BRILink.

Per Februari 2022, agen pelaku pandai yang ditujukan untuk menjangkau masyarakat hingga di daerah terpencil itu jumlahnya telah menembus 524.583 Agen.

Komitmen perseroan dalam meningkatkan sebaran AgenBRILink ini juga sejalan dengan salah satu isu prioritas yang menjadi fokus Presidensi G20 2022, yakni financial inclusion.

BACA JUGA:  Belanja di Dupak Grosir Surabaya Bisa Online, Klik DGrosir.com

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo didampingi oleh Direktur Kepatuhan BRI Ahmad Solichin Lutfiyanto pada Jumat, 11 Februari 2022 datang langsung mengunjungi salah satu Agen BRILink di Unit Sengkol, Lombok.

“Peran Agen BRILink sangat penting dalam melayani kebutuhan transaksi masyarakat, khususnya di wilayah-wilayah yang belum dijangkau oleh bank,” ujar Kartika dalam kunjungan tersebut.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja Anak Usaha Kimia Farma, Berikut Persyaratannya

Hingga saat ini, jumlah AgenBRILink di seluruh Indonesia mencapai lebih dari 503.000 agen dengan jumlah transaksi mencapai 929 juta kali.

Selain itu, Agen BRILink juga mampu menyumbang fee based income sebesar Rp1,3 triliun per tahun.

BACA JUGA:  Minyak Goreng Masih Langka, UMKM Kota Batu Pusing Tujuh Keliling

BRI tercatat telah memberikan sharing economy kepada masyarakat sebesar 2-3 kali lipat dari fee based income yang diterima perseroan melalui Agen BRILink yaitu Rp1,35 triliun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya