
Jatim.GenPI.co - Para pelaku UMKM di Kota Kediri terbantu dengan promosi yang dilakukan langsung oleh Wali Kota Abdullah Abu Bakar bersama istrinya.
Ya, mereka membantu pelaku UMKM dengan cara mempromosikan produk-produk mereka.
BACA JUGA: Harga Daging Ayam Naik, Mendag Memaklumi Sebab Harga Pakan Naik
Cara promosi yang dilakukan juga mengikuti cara-cara anak milenial, yakni melalui sosial media. Live Instagram.
Promosi itu dilakukan apalagi sekarang sudah menjelang Hari Raya Idul Fitri.
"Saya dan Ketua TP PKK Kota Kediri tadi sudah me-review semua produknya dan alhamdulillah produknya bagus dan enak. Saya mengajak masyarakat Kota Kediri kalau beli jangan jauh-jauh. Beli produk UMKM yang sudah kita review tadi karena semua bagus dan sudah kita seleksi dan semua layak untuk dibeli dan dicicipi," kata Wali Kota di Kediri, Rabu (21/4).
Ia mengatakan, ulasan produk ini dilakukan sebagai bagian mendorong agar UMKM di Kota Kediri semakin berkembang. Dengan mengenalkan langsung diharapkan produk mereka semakin laris.
"Mudah-mudahan dengan cara seperti ini kita bisa mengenalkan produk-produk UMKM di Kota Kediri dan semoga kita bisa mengenalkan yang lain-lainnya juga agar seluruh masyarakat bisa mengetahui produk-produk beragam yang ada di Kota Kediri yang enak, bagus dan cantik semuanya," kata Mas Abu, sapaan akrabnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News