
Jatim.GenPI.co - Koperasi mempunyai pekerjaan rumah besar menghadapi perkembangan zaman.
Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) Sri Untari Bisowarno mengatakan, digitalisasi sudah tidak terelakkan. Karenanya ini menjadi pembahasan utama dalam Rapat Kerja Nasional 2021.
"Kami punya pekerjaan rumah atau PR untuk mengembangkan koperasi Indonesia. Salah satunya mendorong digitalisasi," ujarnya, Rabu (6/10).
BACA JUGA: Pemkab Probolinggo Latih Pengurus Koperasi, Berikan Kunci Sukses
Untari menambahkan, agenda utama rapat kerja ini yakni menyusun rumusan kebijakan pengembangan koperasi Indonesia sampai tahun 2024.
"Perwakilan Dekopin dari 29 provinsi sudah hadir di sini untuk menyusun rumusan kebijakan, salah satunya mendorong digitalisasi koperasi Indonesia," katanya.
BACA JUGA: Wabup Lumajang Jelaskan Peran Koperasi ke Perajin Batik
Digitalisasi tidak bisa dihindarkan. Sebab itu, koperasi perlu untuk mengikutinya.
DKI Jakarta dan Jawa Timur sudah menyiapkan perangkat digital untuk pengembangan koperasi.
BACA JUGA: Wali Kota Kediri Minta Dekopinda Hadirkan Koperasi Berbasis Tekno
"Induk Koperasi Pedagang Pasar atau Inkopas di Jawa Timur sudah ada kesepakatan kerja melalui 'Memorandum of Understanding' atau MoU terkait pengembangan perangkat digital dengan Netmiko," katanya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News