Omzet SFW Tembus Rp 600 Juta, Eri Cahyadi: Alhamdulillah

Omzet SFW Tembus Rp 600 Juta, Eri Cahyadi: Alhamdulillah - GenPI.co JATIM
Persentasi karya dari para deasiner yang hadir di dalam Surabaya Fashion Week (SFW) 2021. Foto: (Ananto Pradana/Genpi)

GenPI.co Jatim - Surabaya Fashion Week (SFW) 2021 resmi ditutup, Minggu (7/11) kemarin. Dalam seminggu pelaksanaannya, gelaran tersebut menghasilkan omzet mencapai Rp 600 juta.

Hal tersebut diutarakan langsung oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi. Jumlah itu termasuk kalkulasi dari Peken Surabaya.

Dirinya tak menduga capaian hasil penjualan pelaku UMKM diacara tersebut bisa tembus ratusan juta.

BACA JUGA:  Satu Minggu SFW Digelar, Lihat Transaksinya, Wow!

Hal ini disyukurinya. Bahkan ia optimis ekonomi Kota Surabaya akan terus bergerak ke depannya.

"Alhamdulillah baru tujuh hari sudah hampir Rp 600 juta. Bagaimana kalau sampai sebulan, tentu akan semakin bergerak perekonomian ini," kata Eri, Senin (8/11).

BACA JUGA:  Kopi, Minyak Esensial, dan Cengkeh Asal Jatim Dipamerkan di Dubai

Kegiatan ini diikuti oleh 362 peserta, terdiri dari 84 peserta pameran UMKM Journey bersama Surabaya Fashion Week 2021 dan 278 peserta pada pameran virtual Peken Surabaya.

Sementara itu, diperkirakan selama penyelenggaraan SFW 2021 sejak tanggal 31 Oktober hingga 7 November 2021, total sudah dihadiri 800 orang pengunjung.

BACA JUGA:  SFW 2021 Jadi Harapan Baru Pelaku UMKM Saat Pandemi Covid-19

Mantan Kepala Bappeko Surabaya optimis jika kualitas produk UMKM di kota pimpinannya sudah di atas rata-rata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya