Komunitas PMW Unair, Asah jiwa Wirausaha

Komunitas PMW Unair, Asah jiwa Wirausaha - GenPI.co JATIM
Annisa Fitria Sari, mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi (FKG), yang juga seorang wirausahawan bidang makanan. (Foto: Dok Pribadi)

GenPI.co Jatim - Komunitas menjadi wadah untuk menyalurkan hobi. Hal tersebut yang dilakukan Komunitas Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) di Universitas Airlangga atau Unair. 

PMW didirikan di bawah naungan Direktorat Pengembangan Karir, Inkubasi Kewirausahaan, dan Alumni (DPKKA) Unair. Komunitas ini dibentuk pada Januari 2022 dengan Ketua Osman Nur Chaidir. 

“Jadi, karena kemarin kan banyak mahasiswa yang sudah lolos terus hilang (tidak aktif lagi di DPKKA, red),” ujarnya mengutip laman resmi Unair, Senin (28/3). 

BACA JUGA:  Kurangi Sampah di Malang, Komunitas iLitterless Luncurkan Mobi-RS

Osman yang juga mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik (FISIP) Unair itu mengungkapkan, komunitas PMW dibentuk untuk mewadahi mahasiswa yang lolos pendanaan dalam program kewirausahaan pada 2021. 

Harapannya iklim wirausaha di Unair semakin terbangun dan ditularkan kepada mahasiswa yang lain. 

BACA JUGA:  BPBD Jatim dan Sejumlah Komunitas Lakukan Aksi di Lereng Lawu

“Sehingga program ini untuk menindaklanjuti hal tersebut agar kegiatan wirausaha yang sudah mereka bentuk dapat dilanjutkan kembali,” katanya. 

Hingga saat ini sudah ada 13 mahasiswa yang tergabung dalam komunitas tersebut. Semuanya berasal dari berbagai fakultas, mulai dari ekonomi dan bisnis (FEB), sains dan teknologi (FST), ilmu budaya (FIB), dan kedokteran hewan (FKH). 

BACA JUGA:  Astaga, Komunitas Nol Sampah Kumpulkan 10 Karung Plastik

Ada juga yang dari kesehatan masyarakat (FKM), vokasi (FV), keperawatan (FKp), teknologi maju dan multidisiplin, hingga perikanan dan kelautan (FPK).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya