Eri Cahyadi Bakal Sulap Kampung Kue, Nantikan

Eri Cahyadi Bakal Sulap Kampung Kue, Nantikan - GenPI.co JATIM
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meninjau ibu-ibu penjual kue di Kpung Wisata Kue, Jalan Jalan Rungkut Lor Gang II, Kecamatan Rungkut. (foto : Ananto Pradana/GenPI.co Jatim).

GenPI.co Jatim - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi berencana menerapkan konsep khusus di Kampung Wisata Kue Surabaya, Jalan Rungkut Lor Gang II, Kecamatan Rungkut.

Nantinya, di kampung tersebut akan menghadirkan suasana ala Tunjungan Romansa. Soal jam operasional diwacanakan bakal buka tiap malam hari, sedangkan saat ini kampung kue mulai melayani pembeli pada pukul 03.00-06.00 WIB.

"Jadi setiap malam dibuat ada kursinya, ada seninya, ada yang nyanyi, sambil menikmati kue khas Suroboyo. Suasananya itu dibuat arek enom (milenial), ini pasti beda rasanya. Nanti Insyaallah sebulan ke depan sudah jadi seperti itu," kata Eri, Selasa (8/2).

BACA JUGA:  Kafe Ala Santorini Hadir di Kota Batu, Tak Perlu ke Yunani

Menurutnya, Kampung Wisata Kue Surabaya juga memiliki potensi ekonomi yang besar bagi warga setempat. Sebab, kawasan ini menjadi pusat "kulakan" bagi pedagang eceran dari Kota Surabaya dan luar kota.

Hal itu yang akan dimaksimalkan, sekaligus menjadikan kampung ini sebagai destinasi wisata kuliner khas Kota Pahlawan.

BACA JUGA:  Kedai Ketan Punel Sajikan Menu Khusus Valentine, Buat Ngiler

"Tak hanya melayani Surabaya, tetapi juga wilayah-wilayah penunjang, seperti Gresik, Sidoarjo, sudah banyak mengambil disini," jelasnya.

Sementara itu, Camat Rungkut H Habib menyejut, terdapat 1.552 pelaku UMKM di wilayah kecamatannya. Kemudian, 71 pelaku usaha berasal dari Kampung Wisata Kue Surabaya dan beberapa diantaranya sudah memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB).

BACA JUGA:  Daftar Pantangan Makanan Penderita Asam Urat, Catat

"Ada 40 persen yang sudah memiliki NIB, sisanya akan kami kebut dengan dinas terkait," terangnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya