Mahasiswi UK Petra Gelar Workshop Pottery

Mahasiswi UK Petra Gelar Workshop Pottery - GenPI.co JATIM
Peserta workshop menjajal langsung pembuatan pottery dengan tiga teknik dasar. Foto: Delya Oktovie/genpi

Jatim.GenPI.co - Pandemi tidak menyurutkan semangat Anastasya Olivia Santoso berkarya seni. Ia mengajak masyarakat menjajalnya.

Seni pottery dalam workshop, dia berjudul 'A Heart Made Story'.

BACA JUGA: Pemkab Blitar Gelar Festival Krisnayana, Sudah Lihat?

"Pottery ini mirip gerabah, cuma gerabah lebih besar, pottery biasanya kecil-kecil," tutur mahasiswi DKV Universitas Kristen Petra Surabaya tersebut.

Dalam workshop yang digelar di Visma Art Gallery, Anastasya langsung praktik membuat pottery.

Para peserta pun diajarkan tiga teknik dasar, yakni pijit, pilin dan slap.

"Yang lagi dicoba ini teknik paling mudah, yaitu teknik pijit," katanya.

Pottery memang tengah digandrungi masyarakat saat pandemi, termasuk kalangan selebriti seperti Sophia Latjuba.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya