Marciano Beri Jempol untuk KONI Jatim, Simak Alasannya

Marciano Beri Jempol untuk KONI Jatim, Simak Alasannya - GenPI.co JATIM
Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman (kiri) saat melantik pengurus KONI Jatim periode 2022-2026 di Kantor Gubernur Jatim, Jalan Pahlawan Surabaya, Rabu (9/3/2022). ANTARA/Fiqih Arfani.

GenPI.co Jatim - Ketua Umum KONI Pusat, Marciano memberi acungan jempol untuk KONI Jawa Timur lantaran berhasil melakukan pembinaan atlet-atlet hingga mendulang prestasi.

Hal tersebut ditanggapi KONI Jawa Timur untuk terus melahirkan dan menyumbang atlet nasional hingga berprestasi di mata internasional.

"Kami punya target mengantarkan atlet-atlet Jatim menjadi atlet nasional dan sebagai provinsi terbesar yang mewakili Indonesia pada kompetisi internasional," ujar Ketua KONI Jatim, M Nabil saat pelantikan pengurus di Kantor Gubernur Jatim, Rabu (9/3).

BACA JUGA:  Olahraga Tradisional Bakal Digelar di Malang, Ayo Siap-Siap

Dia bersama puluhan pengurus lainnya dilantik Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman sebagai pengurus KONI Jatim periode 2022-2026.

M Nabil melanjutkan, sampai saat ini sudah banyak atlet Jatim yang membela Merah Putih.

BACA JUGA:  Fakta Si-Babal, Maskot Porprov Jawa Timur 2022

"Kami bersyukur dan pertahankan hal tersebut. Selanjutnya, tugas kami sederhana, menjadi leading sector membawa nama baik Jatim dalam hal ini olahraga prestasi," ucapnya.

Sementara itu selain memberi acungan jempol, Marciano juga memuji pembinaan olahraga prestasi KONI Jatim.

BACA JUGA:  Petrokimia vs Bandung BJB 3-2, Pelatih Ayub: Kuncinya Sabar

Marciano bahkan menyebut, sebagai KONI Provonsi yang ideal adalah di Jatim dan bisa menjadi panutan daerah lain. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya