KONI Situbondo Pede Sepak Takraw Gondol Medali

KONI Situbondo Pede Sepak Takraw Gondol Medali - GenPI.co JATIM
Sejumlah atlet sepak takraw Situbondo sedang berlatih persiapan Porprov Jatim 2022. (ANTARA/HO-Humas KONI Situbondo)

Jatim.GenPI.co - KONI Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, mengandalkan sejumlah cabang olahraga di Porprov Jawa Timur pertengahan 2022 mendatang.

Salah satu cabang olahraga yang menjadi andalan KONI Situbondo adalah sepak takraw, dimana mampu membawa pulang medali.

BACA JUGA: Jelang PON XX Papua, Atlet Jatim Terapi Hiperbarik

"Tim sepak takraw putri bisa kami andalkan, karena sudah seringkali menjuarai event di level provinsi," ujar Wakil Ketua Umum KONI Kabupaten Situbondo Muhammad Hasan Illyin di Situbondo, Kamis (19/8) kemarin.

BACA JUGA:  Jelang PON XX Papua, Atlet Jatim Terapi Hiperbarik

"Terutama tim sepak takraw putri yang bisa bawa pulang medali emas. Kalau untuk putra mungkin bisa meraih perak," kata Cak Iyin, sapaan akrabnya.

Rasa optimisnya ini dari pembinaan cabor sepak takraw yang luar biasa, sebab olahraga ini menjadi budaya masyarakat Situbondo, khususnya di wilayah Kecamatan Besuki.

BACA JUGA:  Rencana Lifter Eko Yuli Setelah Dapatkan Bonus Rp 500 Juta

"Di wilayah Kecamatan Besuki, mulai dari tingkat SD hingga SMA banyak yang menyukai olahraga sepak takraw. Ketika bertanding antar-kabupaten, juga seringkali juara," katanya.

Cak Iyin yakin, dengan persiapan yang matang, sepak takraw bisa mewujudkan impian KONI Situbondo khususnya bisa menggondol medali emas di Porprov 2022 mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya