Disdik Jatim Gelar Turnamen, Cari Bibit Pemain E-Sport Berbakat

Disdik Jatim Gelar Turnamen, Cari Bibit Pemain E-Sport Berbakat - GenPI.co JATIM
Ketua Harian Pengprov ESI Jawa Timur Daniel Agung (kiri) bersama Kepala Dinas Pendidikan Jatim Wahid Wahyudi (tengah) menyaksikan para pelajar SMA bertanding e-sport di Surabaya, Selasa (21/9/2021). (ANTARA Jatim/Willy Irawan)

Jatim.GenPI.co - Dinas Pendidikan Jawa Timur bersama Pengprov E-Sports Indonesia (ESI) menggelar turnamen khusus SMA "East Java Student Championship 2021" mencari bibit berbakat.

"Ajang ini melibatkan SMA negeri dan swasta di Jatim serta diikuti oleh 2.490 peserta yang terbagi atas 498 tim. Mengusung tema Spirit of East Java, cabang gim yang dipilih adalah Mobile Legend," kata Kepala Dinas Pendidikan Jatim Wahid Wahyudi, Selasa (21/9).

Wahid menjelaskan bahwa saat ini gim daring merupakan cabang olahraga yang sudah diakui di level internasional. Cabang olahraga ini dipertandingkan di Asian Games 2018 sebagai eksibisi.

BACA JUGA:  Diklat Sepak Bola Ada di Surabaya, Eri Optimis Lahir Pemain Hebat

Selain itu pada SEA Games 2019 tim Indonesia berhasil meraih perak di nomor Mobile Legends: Bang Bang. Atas dasar itu, kata Wahid, Disdik Jatim turut berupaya mendorong pertumbuhan olahraga.

"Kami sengaja melibatkan sekolah untuk ikut aktif mendukung pendidikan olahraga," kata Wahid.

BACA JUGA:  12 Peserta Asal Lamongan Siap Berangkat PON Papua

Selama ini banyak kesan negatif terhadap e-sport, menurut Wahid. Padahal, olahraga itu memiliki manfaat yang cukup banyak.

E-sport mendorong kemampuan kognitif anak sekolah.

BACA JUGA:  KONI Jatim Optimis Bawa 136 Medali Emas, Mohon Doanya

"E-sports juga melatih memori dan mendorong pelajar berpikir kritis," kata Wahid.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya