Tim Sepak Bola Jatim Amankan 6 Besar, Kokoh Dipuncak Klasemen PON

Tim Sepak Bola Jatim Amankan 6 Besar, Kokoh Dipuncak Klasemen PON - GenPI.co JATIM
Sejumlah pesepak bola Jawa Timur merayakan gol yang dicetak Dian Sasongko (kedua kanan) ke gawang Jawa Tengah dalam pertandingan sepak bola PON Papua di Stadion Mahacandra, Papua, Jumat (1/10/2021). Jawa Timur menang dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/foc.

Jatim.GenPI.co - Tim sepak bola Jatim yang berlaga di PON XX Papua memimpin klasemen sementara grup B.

Anak asuh Rudy Keltjes itu mengantongi dua kemenangan dari dua pertandingan yang sudah dilakoni.

Posisi tersebut memastikan satu tempat di babak enam besar.

BACA JUGA:  Update Klasemen Sementara PON XX Papua, Jawa Timur Urutan Keempat

Terbaru, Dias Sasongko dkk mampu menundukkan tim sepak bola Jateng dengan skor meyakinkan 3-0 di Stadion Mahacandra, Kota Jayapura.

Kapten tim Jateng Sidang Iskushardianto sejak menit ke-52 mampu dimanfaatkan maksimal tim sepak bola Jawa Timur.

BACA JUGA:  110 Rumah Sakit Rujukan Covid-19 Melompong, Awas Jangan Terlena

Melawan 10 pemain, tim Jawa Timur leluasa mengendalikan permainan.

Hasilnya pada menit ke-73, Dias Sasongko berhasil mengkonversin umpan tarik tarik Airlangga Mutamasiqdina menjadi gol.

BACA JUGA:  Faizzatus Beri Kemenangan Kedua Tim Basket Putri Jatim di PON XX

Keunggulan tim Jawa Timur bertambah dua menit berselang. Muhamad Faisol Yunus sukses memperdaya kiper Ahmad Ariya Fuat dalam situasi satu lawan satu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya