
Jatim.GenPI.co - Cabor gulat kontingen Jawa Timur berpeluang membawa medali emas di PON XX di Papua, dimana hari ini, Sabtu (9/10) diperebutkan tiga medali emas.
Ketiga medali emas itu kategori gaya bebas putri kelas 57 kg, 62 kg, dan 68 kg, melansir dari siaran pers PB PGSI.
Total enam medali emas yang tersedia di kelompok putri, dua di antaranya sudah dikuasai Jatim dari kelas 50 kg dan 53 kg yang dipertandingan di hari pertama, Jumat (8/10).
BACA JUGA: Panjang Tebing Jawa Timur Mulai Borong Emas di PON XX Papua
Emas kelas 50 kg direbut Shintia Eka Arfenda, Candra Marimar berjaya di kelas 53 kg. Shintia mengungguli Annisa Safitria (Kaltim), Evi Siska Suryani (Sumbar), Dewi Sartika Nasution (Papua), serta Dewi Rahayu (Jabar), dan Selfi Ajeng (DKI).
Candra Marimar di kelas 53 kg, mengalahkan andalan Jabar Eka Setiawati, sedangkan perunggu diraih Dewi Ulfa (Kaltim).
BACA JUGA: Jatim Cukur Kaltim 5-1, Sepak Bola PON XX Papua
Satu medali emas lainnya, kelas 76 kg akan diperebutkan Minggu (10/10), Jatim akan menurunkan Varadisa Septi.
Namun Septi harus berjuang keras untuk melewati andalan Kalsel Natruscinu Roxana, Indri Andisa Dewi (Jabar), Irma Apriyanti (Babel), Indri Sukmaningsih (Jambi), dan andalan tuan rumah Yunita W.
BACA JUGA: Mengukur Peluang Jawa Timur Juara Umum di PON XX Papua
Lantas, Sabtu ini ada tiga jelas yang dipertandingkan, yakni 57 kg diikuti lima pegulat menggunakan siste, Nordic atau round robin di mana kelima pegulat akan saling bertemu untuk memastikan peringkat pertama dan berhak atas medali emas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News