KONI Pusat Beri Pujian Setinggi Langit ke KONI Jatim, Ada Apa?

KONI Pusat Beri Pujian Setinggi Langit ke KONI Jatim, Ada Apa? - GenPI.co JATIM
Ketua KONI Jatim Erlangga Satriagung memberikan tali asih ke mantan atlet Jatim. (foto: KONI Jatim)

GenPI.co Jatim - KONI Pusat memberikan pujian setinggi langit ke KONI Jawa Timur, karena terus memperhatikan mantan atletnya.

Terbaru, KONI Jawa Timur memberikan tali asih terhadap 14 mantan atlet yang pernah berprestasi dan mengharumkan nama Jawa Timur.

Jumlah mantan atlet yang menerima tali asih dari KONI Jatim itu lebih banyak dibanding periode yang sama tahun lalu.

BACA JUGA:  Sepak Bola Jadi Bagian Sister City Liverpool, Surabaya

Program tali asih ini merupakan amanat dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

"Salut dan bangga karena KONI Jatim tidak melupakan jasa para mantan atlet yang berprestasi. Kita (beri) apresiasi kepada mantan atlet berprestasi atas jasa di masa lalu yang buat Jatim bangga," puji Ketua KONI Pusat Marciano Norman mengutip dari siaran pers KONI Jatim yang diterima GenPI.co Jatim, Jumat (3/11).

BACA JUGA:  Peserta Diklat Sepak Bola Surabaya Kedatangan Dubes Inggris

Sementara itu, Ketua Umum KONI Jatim Erlangga Satriagung mengatakan, program tersebut selalu digelar setiap tahun.

"Setiap tahun kita selalu memberikan atli asih kepada mantan atlet yang berprestasi. Mereka adalah pahlawan olahraga yang tidak boleh dilupakan karena masa kejayaannya selesai," tegas Erlangga.

BACA JUGA:  Pembalap Moto3 Tak Sabar Jajal Mandalika, Sedih Ingat Ayah

"Selain itu, kita sudah tahun ketiga memberikan beasiswa penuh kepada atlet berprestasi sampai S3 yang ditanggung negara melalui KONI. Sesuai amanat gubernur jangan sampai pendidikan atlet terbengkalai," imbuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya