Libur Lebaran, Kunjungan Wisatwan ke Pantai Trenggalek Naik 5 Kali Lipat

Libur Lebaran, Kunjungan Wisatwan ke Pantai Trenggalek Naik 5 Kali Lipat - GenPI.co JATIM
Wisatawan asyik menikmati suasana pesisir di Pantai Pasir Putih Karanggongso, Trenggalek, Kamis (27/4/2023). ANTARA/HO-Dinas Pariwisata Trenggalek

GenPI.co Jatim - Libur Lebaran 2023 dimanfaatkan oleh sebagian masyarakat berlibur, salah satu destinasi yang dipilih adalah kawasan wisata pantai di Trenggalek.

Sekretaris Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Trenggalek, Surjono menjelaskan, jumlah wisatawan yang berkunjung pada saat libur Lebaran 2023 naik pesat.

"Angka kunjungan rata-rata meningkat hampir lima kali lipat dibanding biasanya," katanya, Jumat (28/4).

BACA JUGA:  Wisatawan Telaga Sarangan Tembus 70.000, Sumbang 15 Persen PAD

Dia mencontohkan, jumlah kunjungan wisatawan di Pantai Pasir Putih Karanggongso pada saat Lebaran 2023 mencapai 4.000 orang per hari.

Jumlah itu disebut Surjono sangat jauh jika dibanding pada hari biasa yang di kisaran 500-1.000 orang.

BACA JUGA:  Rekomendasi Wisata Edukasi di Jawa Timur, Cocok untuk Libur Lebaran 2023

Menurutnya, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Trenggalek lebih banyak karena sejumlah hal, seperti pemerintah yang membuka jalur lintas selatan.

"Terpantau banyak wisatawan yang menggunakan jalur lintas selatan. Selain pantai Pasir Putih, Pantai Mutiara dan Prigi juga mengalami peningkatan jumlah kunjungan," jelasnya.

BACA JUGA:  7 Daftar Taman di Surabaya Buka Saat Lebaran 2023, Cek Jadwalnya

Sementara itu pemandangan pantai khas pesisir selatan Pulau Jawa menjadi alasan lain para wisatawan berkunjung ke sana.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya