
Jatim.GenPI.co - Inovasi yang dilakukan Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Fatih di Pamekasan patut diapresiasi.
Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mengatakan, program pertanian dan perternakan yang disediakan Ponpes Al-Fatih layak diparesiasi. Pasalnya, mereka mampu menggerakkan perekonomian secara mandiri.
BACA JUGA: Legislator Ini Pilih Pupuk Organik, Lebih Untung Katanya
"Pemberdayaan ekonomi umat yang dilakukan Pesantren Al-Fatih, patut didukung karena menggali potensi yang ada, apalagi keberadaan pesantren umumnya berada di daerah pertanian yang subur," ujarnya, Sabtu (8/9).
Ponpes pimpinan KH Ilzamuddin Sholeh itu memanfaatkan lahan yang digunakan untuk bertani padi, jagung, serta beternak sapi.
Hasilnya untuk makan para santrinya. Dengan begitu, para santri tidak perlu lagi meminta biaya kehidupan dari wali atau orang tua.
Tak sampai disitu, Pesantren Al-Fatih juga memiliki program titip sapi. Pengurus pesantren mempersilahkan wali santri menitipkan sapi di koperasi pesantren.
Melalui program titip sapi ini, biaya pendidikan santri akan digratiskan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News