
"Oleh karena itu, dalam uji coba ini kami berharap ada bibit unggul yang nantinya menjadi rujukan petani di Kabupaten Situbondo," katanya.
"Perlu kami sampaikan, dua bibit ini (BK-700/BK-900) sama-sama bagusnya, karena berasnya juga punel yang disukai masyarakat," imbuhnya.
BACA JUGA: Presiden Arema FC SIapkan Kejutan untuk Aremania
Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikulturan dan Perkebunan (TPHP) Kabupaten Situbondo, Sentot Sugiyono menambahkan, uji coba dua varietas ini dilakukan pada lahan seluas 15 hektar.
"Sebanyak 7,5 hektare untuk BK-700 dan 7,5 hektare BK-900. Masing-masing potensinya satu malai 700 bulir dan satunya 900 bulir padi. Tapi ini semua tergantung dari petani untuk optimal dalam perawatannya," kata dia. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News