3 Jenis Sate di Surabaya ini Bikin Ngiler

24 Juni 2021 18:30

Jatim.GenPI.co - Kuliner di Kota Surabaya seolah tak ada habisnya, salah satunya sate. Menu bakaran satu ini memiliki rasa yang lezat dan khas.

GenPI telah merangkum tiga jenis sate yang layak kamu coba, jika kamu berkunjung ke Kota Pahlawan.

BACA JUGA: Abon hingga Sambal Matah, Topping Unik Hotdog Caldic Eatbar

1. Sate klopo

Sate klopo, jadi salah satu kuliner sate yang populer di Surabaya. Sate ini terbuat dari daging sapi atau ayam.

Keistimewaan kuliner ini terletak pada parutan kelapa yang ikut dibakar bersama sate.

Kelapa tersebut sebelumnya di sangrai dan dibumbui kemudian dibalurkan pada daging yang akan dibakar.

Kamu bisa mencicipi sate klopo yang sangat legendaris ini di Sate Klopo Ondemohen Ibu Asih, Jalan Walikota Mustajab No.36, Surabaya.

2. Sate karak

Salah satu sate legendaris lainnya yang ada di Surabaya adalah sate karak.

Sate ini bisa kamu temukan di daerah Surabaya Utara, khususnya Kawasan Ampel.

Sate ini tidak terbuat dari karak seperti namanya, melainkan potongan daging sapi dan jeroan berukuran besar.

Uniknya, jika sate pada umumnya disajikan bersama lontong atau nasi.

Sate karak disajikan bersama ketan hitam dengan taburan kelapa parut dan sambal.

3. Sate kerang

Jenis sate satu ini berbeda dengan dua jenis sate di atas.

Sate ini terbuat dari daging kerang dan tidak dibakar melainkan direbus lalu ditusuk menyerupai sate.

Setelah di rebus, sate kerang disajikan bersama siraman bumbu kecap dan sambal.

BACA JUGA: Sehat dengan Microgreens ala Genki's Fresh Summer

Paling nikmat, sate kerang dinikmati bersama lontong kupang, atau lontong balap, kecap dan sambal.

Sate kerang memiliki tekstur kenyal di mulut dengan rasa gurih yang khas. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM