Resmi Berdiri, PPBI Magetan Siapkan Sejumlah Program Budi Daya

13 Februari 2022 23:00

GenPI.co Jatim - Perhimpunan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Magetan resmi terbentuk 7 Januari 2022.

Terbentuknya PPBI Magetan ini terbilang terlambat daripada daerah yang lain.

“Di Indonesia, hanya 3 daerah yang belum ada PPBI nya, salah satunya Magetan," ujar ketua PPBI Magetan, Dwie mengutip dari laman resmi Pemkab Magetan, Rabu (26/1).

BACA JUGA:  Pencinta Bonsai Surabaya Wajib Hadir, 950 Tanaman Manjakan Mata

Sebenarnya, komunitas bonsai di Magetan sudah mulai aktif sejak 2020. Beberapa kali juga telah mengadakan kegiatan bersama.

"Sebagian besar berupa kegiatan sosialasi, supaya masyarakat lebih bisa mengenal dan paham tentang bonsai, akhirnya tanggal 7 Januari 2022 kami membentuk PPBI Magetan.” kata Dwie.

BACA JUGA:  Eksotis! Komunitas Pencinta Tanaman Bonsai Gelar Kontes di Kediri

Pihaknya optimistis keberadaan PPBI Magetan bisa memproduksi semakin banyak seni bonsai.

Rencananya, ke depan PPBI akan melakukan budi daya bonsai dari pohon hingga siap jual. Dwie mengungkapkan, butuh waktu 0-3 tahun untuk budi daya tersebut.

BACA JUGA:  PPBI Gelar Festival Bonsai di Madiun, Ada yang Laku Rp500 Juta

"Sedangkan, rencana jangka panjangnya adalah menjadikan bonsai sebagai salah satu komoditi ekspor dari Magetan,” ungkapnya.

Bupati Magetan Suprawoto mengapresiasi berdirinya PPBI Magetan.

“Nanti saya harap dengan adanya PPBI Magetan bisa menyumbang berbagai event mengenai bonsai yang dapat mendatangkan wisatawan di Magetan.” kata Suprawoto.

Pemkab telah mengerahkan dinas terkait untuk membantu PPBI melakukan budi daya, penghijauan, hingga pemeran bonsai di Magetan. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM