SSC Chapter Surabaya Ingin Sepeda Sebagai Alternatif Transportasi

06 September 2021 23:00

Jatim.GenPI.co - Komunitas Strattos Cycling Club (SSC) Chapter Surabaya terbentuk karena hobi yang sama, yakni bersepeda. 

Mencari teman gowes menjadi semangat yang menyatukan anggota dari komunitas ini. “Semangat awalnya yakni memiliki hobi yang sama, yaitu road cycling. Tujuan awalnya cari keringat saja,” ujar anggota SSC Surabaya Rafael Nugra kepada GenPI.co belum lama ini. 

Awal memang komunitas ini berdiri atas untuk mewadahi pemilik sepeda Polygon Strattos. Namun lama kelamaan banyak juga pemilik sepeda roadbike dengan tipe lain bergabung. 

BACA JUGA:  Vincargo Bike, dari Mencari Sarapan hingga Gowes ke Luar Kota

Karena memang semangat utamanya yakni gowes bersama. Sistem anggotanya cukup bebas. 

“Tak ada kepala anggota, hanya ada moderator di grup Facebook saja. Saat ini anggota di Facebook ada sekitar 20 ribu orang,” tegasnya. 

BACA JUGA:  SSC Chapter Surabaya Rutin Tur Keliling Jawa Sebelum Pandemi

Sebelum pemberlakuan PPKM, komunitas ini aktif mengadakan acara. Rafael berharap situasi pandemi bisa segera berakhir dan komunitasnya dapat dengan tenang menggelar acara. 

“Tak hanya untuk aktivitas komunitasku, tapi agar aktivitas masyarakat secara general bisa segera pulih,” katanya. 

BACA JUGA:  SSC Chapter Surabaya, Berawal dari Semangat Gowes Bersama

Target ke depan SSC bisa turut andil dalam menyosialisasikan bersepeda sebagai alternatif transportasi yang lebih efisien dan murah.

Sehingga bersepeda tidak hanya mencari keringat saja. “Jadi, sepeda tak dianggap sebagai sarana olahraga saja,” tandasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM