Desainer Kakak-Adik ini Desain Batik Tak Biasa, Lihat Saja

05 April 2021 06:00

Jatim.GenPI.co - Pandemi covid-19 tidak menghentikan kreativitas serta imajinasi Hefi Rosid untuk mengkreasikan batiknya.

Justru saat pandemi ini banyak inspirasi yang ia dapatkan, seperti memadukan warna-warna yang belum pernah ia coba, dan menjadikannya koleksi unik Andy Sugix x Hefi Rosid.

BACA JUGA: Diluar Dugaan, Mukena Bermotif Batik Lumajang Banjir Peminat

"Betul, (perubahan warna) gara-gara pandemi. Saya selama pandemi menggambar terus. Kalau pasar Hong Kong, kan, suka warna cerah. Sekalian, agar kita kalau melihat warna segar itu kita punya semangat," tutur Hefi Rosid.

Koleksi tersebut mereka pamerkan di pagelaran Men's Fashion Style (MFS), yang diadakan di Oval Atrium Ciputra World Mall Surabaya, Minggu (4/4).

Sebelumnya, Hefi cenderung menggunakan satu atau hanya dua warna, seperti marun dan monokrom.

Namun, kali ini, ia memadukan warna merah, oranye, biru, hitam dan putih.

Kemudian, adiknya, Andy Sugix, bertugas mengeksekusi batik sang kakak menjadi sebuah pakaian layaknya karya seni.

Ia masih tak jauh-jauh dari ciri khasnya, yakni luaran unisex.

"Cuma untuk warna memang lebih berani, karena beberapa waktu lalu kami dapat kesempatan ke Hong Kong, Turki, Dubai. Jadi kami menarget pasar global. Ini perdana kami tampilkan di MFS, baru nanti kami luncurkan ke negara-negara lain," jelas anggota Indonesian Fashion Chamber tersebut.

BACA JUGA: Batik Ecoprint Khas Bojonegoro, Gaya dan Ramah Lingkungan

Selain Hong Kong yang sudah disebut Hefi, Andy menarget Singapura sebagai pasar selanjutnya.

Melalui paduan batik tabrak warna, kacamata yang ia sebut 'khas K-pop', peci dan kaus kaki tribal, Andy berharap koleksi Andy Sugix x Hefi Rosid bisa diterima di negeri sendiri dan orang lain. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM