Sirup Saritoga Produksi Pemuda Banyuwangi Kembangkan Rasa Rempah

22 Oktober 2021 14:30

Jatim.GenPI.co - Sirup Saritoga bermula dari sekumpulan anak muda di Banyuwangi yang tergerak ingin membuat sebuah produk bidang minuman. 

Saritoga pun lantas diikutkan program Pemkab Banyuwangi yakni Jagoan Bisnis.

Saat mendapat kunjungan Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Banyuwangi, Kamis (21/10) lalu, Sirup Saritoga juga ikut dalam pameran.

BACA JUGA:  ITS Kirim 9 Tim Ikuti Kontes Kapal Cepat Tak Berawak di Malang

"Apa yang kalian dapat dengan ikut Jagoan Bisnis? Apakah berdampak pada usaha?" tanya Wapres mengutip laman resmi Pemkab Banyuwangi, Jumat (22/10).

Salah satu tim produksi Sirup Saritoga, Urifah Fahma mengatakan, banyak yang didapatkan selama mengikuti program Jagoan Bisnis.

BACA JUGA:  Wajib Coba, Kopi Krokot Bojonegoro Punya Rasa Unik

"Kami dilatih selama tiga bulan oleh mentor baik lokal maupun nasional yang expert di bidangnya. Dari mereka kami mendapat ilmu, relasi, dan pasar," jawab Fahma.

Sirup Saritoga memiliki sejumlah varian rasa buah-buahan, bunga, dan sejumlah rasa unik.

BACA JUGA:  Kampung Pia, Terkenal Hingga Jadi Salah Satu Ikon Pasuruan

"Saat ini kami juga mengembangkan varian baru rasa rempah khas Indonesia karena terinspirasi saat masa inkubasi di Jagoan Bisnis," imbuhnya.

Sejak mengikuti, Fahma mengaku pasarnya naik semakin luas. "Produksi kami meningkat dan pasar kami lebih luas," katanya.

Saat ini sirup produksinya telah mendapat kotrak dari sejumlah kafe. "Sudah 4 kafe yang melakukan tanda tangan kontrak dengan kami," tandasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM