Cegah Penyebaran Covid-19, KONI Jatim Siapkan 4 Ruang Isoman

08 September 2021 02:00

Jatim.GenPI.co - KONI Provinsi Jawa Timur menyiapkan empat unit rumah isolasi mandiri khusus bagi anggotan kontingen PON XX Papua 2020 yang terinfeksi Covid-19 saat ajang itu.

"Kami siapkan empat rumah isoman. Harapan kami semoga semuanya tidak terpakai," ujar Ketua Harian KONI Jatim Muhammad Nabil, Senin (6/9) kemarin.

Empat daerah penyelenggaraan PON Papua yang akan disiapkan rumah isoman itu masing-masing satu unit di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Mimika, dan Merauke.

BACA JUGA:  Atlet Jawa Timur Raih Emas, Gubernur Khofifah Beri Pesan Penting

Menurut Nabil, langkah ini dilakukan sebagai bentuk antisipatif pencegahan penularan Covid-19.

Tak hanya rumah isoman saja, KONI Jatim menyiapkan fasilitas penunjang seperti tenaga kesehatan, dokter, tempat tidur, serta 10 tabung oksigen yang digunakan sewaktu-waktu apabila dibutuhkan.

BACA JUGA:  Bung Karna Kunjungi KONI Situbondo, Cek Persiapan Porprov 2022

"Kami ada tim kesehatan khusus yang dilibatkan dan memantau mulai awal sampai akhir," kata Nabil.

Ketua Tim Puslatda Jatim itu juga menyampaikan bahwa penyiapan rumah isoman tidak lepas dari instruksi Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa yang memprioritaskan seluruh anggota kontingen terlibat di PON Papua untuk tidak lalai terhadap Covid-19.

BACA JUGA:  KONI Situbondo Siap Jadi Tuan Rumah Porprov

"Kami mendapat pesan dari Ibu Gubernur Khofifah bahwa keselamatan dan kesehatan jadi prioritas. Atlet, pelatih, ofisial, dan pihak-pihak yang terlibat lainnya tak boleh lengah atas bahaya COVID-19 sehingga harus diwaspadai," ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM