Tim Sepak Bola Jatim PON Menang, Rudy Bilang Timnya Kurang Bagus

28 September 2021 12:00

Jatim.GenPI.co - Tim sepak bola Jatim melibas lawannya di laga perdana Pekan Olahraga (PON) XX 2021 Papua, Senin (27/9).

Melawan tim Sulawesi Selatan (Sulsel) anak asuh Rudy Keltjes itu sukses melibas dengan skor 3-0.

Pun demikian, Rudy Keltjes meminta anak asuhnya tidak jemawa. Bahkan ia secara terang-terangan mengaku belum puas dengan penampilan Dimas Sukarno Putra dkk.

BACA JUGA:  Voli Putra Jatim Optimis Pertahankan Emas PON

“Anak-anak kurang bagus, mungkin ini adalah pertandingam awal. Pertama, agak sedikit beban, tidak bisa lepas main," ujarnya mengutip laman resmi KONI Jatim.

Selain itu, kata dia, komunikasi timnya juga belum terbangun pada laga tersebut.

BACA JUGA:  Warga Jatim Bisa Dukung Atlet di PON XX Papua Lewat Aplikasi ini

Babak kedua, Rudy melakukan rotasi pemain. Harapannya dengan itu para pemain bisa berkordinasi dan berkomunikasi dengan baik, tapi sayang tidak sesuai harapan.

“Namun nyatanya tidak, akhirnya sedikit kacau,” imbuhnya.

BACA JUGA:  Tenis Jatim Menang Mudah di PON XX Papua

Namun, Rudy bersyukur timnya bisa meraiih tiga poin pada pertandingan yang berlangsung di Lapangan Mahacandra Universitas Cenderawasih (Uncen), Kota Jayapura.

Untuk pertandingan selanjutnya melawan Jawa Tengah, Rudy mengaku telah menyiapkan strategi untuk bisa memaksimalkan hasil lawan tim sepakbola Jateng.

“Saya tidak tahu. Tapi ciri khas Jawa Tengah dari zaman saya, main pasti cantik. Kami siapkan strategi besok. Yang pasti kemenangan ini membuat mental anak-anak naik dan lebih yakin,” tandasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM