Tragedi Kanjuruhan, Bonek Gelar Doa Bersama, Bentuk Solidaritas

Tragedi Kanjuruhan, Bonek Gelar Doa Bersama, Bentuk Solidaritas - GenPI.co JATIM
Aksi solidaritas dari Bonek atas tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang yang memakan ratusan korban jiwa, di Taman Apsari, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya. (Foto: Ananto Pradana/GenPI.co Jatim).

GenPI.co Jatim - Tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang menjadi peristiwa kelam sepak bola Indonesia, dimana banyak korban jiwa karena tembakan gas air mata.

Sejumlah aksi dari suporter dilakukan sebagai bentuk solidaritas, mendoakan para korban, salah satunya Bonek.

Suporter Persebaya itu ikut merasakan dukacita mendalam atas kejadian di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (1/10).

BACA JUGA:  Terungkap! Manajer Arema FC: PT LIB Tolak Permohonan Perubahan Jadwal

Bonek menggelar aksi solidaritas berupa doa bersama di Taman Apsari, Jalan Gubernur Suryo.

"Acara ini niatnya untuk kemanusiaan untuk semua," kata Rizki Ari selaku Koordinator.

BACA JUGA:  Tragedi Stadion Kanjuruhan, Tubagus: Suara Minta Tolong Masih Ada di Kepala Saya

Ari mengaku, sepak bola adalah olahraga yang menyatukan, bukannya merenggut nyawa suporter.

"Tidak ada sepak bola seharga nyawa," jelasnya.

BACA JUGA:  Tragedi Stadion Kanjuruhan, Bonek Beri Pesan Tegas ke LIB

Sebelumnya, Bonek meminta penyelenggara kompetisi Liga 1 untuk memperhatikan sejumlah aspek.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya