Aji Santoso Sebut Desember Waktu Ideal Kompetisi Jalan Lagi

Aji Santoso Sebut Desember Waktu Ideal Kompetisi Jalan Lagi - GenPI.co JATIM
Aji Santoso usul kompetisi dilanjutkan Desember. (Foto: Persebaya.id).

GenPI.co Jatim - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mengusulkan kompetisi berjalan lagi pada Desember 2022.

"Idealnya minggu kedua Desember, sekitar 10-15 itu sangat ideal," kata Aji, Kamis (17/11).

Usulan yang dilontarkan Aji Santoso bukan tanpa alasan, menurutnya waktu tersebut paling ideal karena semua tim perlu persiapan matang sebelum kembali berkompetisi.

BACA JUGA:  Aremania Geruduk Kantor Pos, Kirim Surat ke Jokowi, Usut Tuntas Tragedi Kanjuruhan

"Biar ada jeda waktu untuk persiapan karena kemarin juga ada tim yang istirahat," jelasnya.

Sementara itu, dia juga berharap, adanya perubahan pada sistem dan mekanisme pelaksanaan pertandingan, ketika kompetisi kembali bergulir.

BACA JUGA:  Dirut Baru LIB Sudah Ditunjuk, Aji Santoso Minta Ada Perbaikan Kompetisi

Apalagi, PT Liga Indonesia Baru (LIB) juga sudah memiliki pengurus baru sekaligus menetapkan Ferry Paulus sebagai Dirut menggantikan Akhmad Hadyan Lukita, pasca ditetapkan sebagai tersangka tragedi di Stadion Kanjurahan, Malang.

Para pengurus baru PT LIB ditetapkan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), pada Selasa (15/11).

BACA JUGA:  Ditjen PUPR ke Surajaya, Sebut Stadion Persela Perlu Ditata

"Kompetisinya yang berkualitas, harus lebih bersih, dan fair," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya