
Jatim.GenPI.co - Persik Kediri akan bertanding melawan Persebaya Surabaya pada Selasa (23/3) besok di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Pelatih Persik, Joko 'Gethuk' Susilo mengaku fokus terhadap timnya sendiri saat pertandingan perdana besok.
BACA JUGA: Jelang Laga Perdana Aji Santoso Katakan Semua Pemainnya Siap
Hal ini ia sampaikan ketika disinggung mengenai daftar skuat Green Force yang banyak diisi pemain-pemain lokal.
"Kami tidak memperdulikan lawan. Skuad memang pemain lokal, tapi jangan lupa ada empat pemain timnas di sana," kata Joko Susilo dalam konferensi pers, Senin (22/3).
Menurutnya semua tim yang tergabung di dalam grup C punya kesempatan dan peluang sama untuk lolos ke fase selanjutnya.
"Jadi kami anggap semua tim kuat. Kami Insyaallah siap dengan semua situasi dan siap dengan pertandingan," jelas Coach Gethuk ini.
Ia menambahkan selama persiapan tidak ada suatu hal menyulitkan timnya, hanya saja situasi persiapan yang berbeda dari pada biasanya. Sebab masih dalam pandemi covid-19.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News