
Jatim.GenPI.co - Pelatih Arema FC Kuncoro mengaku belum puas dengan peforma yang ditunjukkan asing di laga perdana lawan Tira Persikabo, Munggu (21/3).
Ia menilai, dua pemain asingnya, Bruno Smith dan Caio Ruan belum menunjukkan peforma yang spesial.
BACA JUGA: Ditahan Imbang, Pelatih Arema FC Ungkap Penyebabnya
"Enggak terlalu bagus, tetapi lumayanlah untuk pertandingan pertama," ujar Kuncoro, Senin (22/3).
Kuncoro menilai, penampilan yang Bruno merupakan hal yang wajar. Pasalnya, pemain asli Brasil itu belum lama bergabung dengan tim berjuluk Singo Edan.
Bruno baru sekitar dua hari berlatih bersama rekan-rekannya.
Arema FC sendiri ditahan imbang oleh Tira Persikabo pada laga pembuka Piala Menpora grup A dengan skor 1-1.
Sementara pelatih Barito Putera Djadjang Nurjaman juga menilai pemain asingnya yakni Donald Bissa belum memuaskan meski melesakkan satu gol ke gawang PSM pada laga Grup A, Minggu (21/3).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News