BPS Catat Inflasi Daerah di Jatim, Kota Madiun Terendah!

BPS Catat Inflasi Daerah di Jatim, Kota Madiun Terendah! - GenPI.co JATIM
Ilustrasi - Laju inflasi kota/kabupaten. (Dok Antara)

Jatim.GenPI.co - Badan Pusat Statistik Kota Madiun mencatat inflasi dengan laju sebesar 0,11 persen dan Indeks Harga Konsumen (IHK) mencapai 105,27 pada Juli 2021 yang terendah.

"Dari delapan kabupaten/kota penghitung inflasi nasional di Jawa Timur, enam kabupaten/kota mengalami inflasi dan dua lainnya mengalami deflasi. Kota Madiun mengalami inflasi 0,11 persen, merupakan yang terendah bersama Kota Malang dibanding daerah lainnya," ujar Kepala BPS Kota Madiun Dwi Yuhenny di Madiun, Selasa (3/8) kemarin.

BACA JUGA: Asyik! Warga Lumajang Bebas Biaya Listrik

Lanjut Dwi, inflasi tertinggi ada di Kabupaten Sumenep dengan 0,42 persen. Inflasi di Kota Madiun juga lebih rendah dari Provinsi Jawa Timur sebesar 0,17 persen.

Namun, lebih tinggi dari inflasi nasional yang mencapai 0,08 persen. Sedangkan secara akumulasi inflasi di Kota Madiun sejak Januari 2021 tercatat 0,88 persen.

Dwi Yuhenny menjelaskan inflasi di Kota Madiun terjadi karena adanya kenaikan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari berbagai kelompok pengeluaran.

Kelompok transportasi menymbang inflasi terbesar mencapai 0,34 persen. Kelompok pendidikan di urutan kedua dengan 0,22 persen.

Sedangkan perumahan, air, listrik, dan bahan bakar lainnya menyumbang 0,21 persen. Sementara itu kelompok makanan, minuman, dan tembakau menyumbang 0,12 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya