Budidaya Udang Vaname Skala Rumah Tangga, Mudah dan Untung

Budidaya Udang Vaname Skala Rumah Tangga, Mudah dan Untung - GenPI.co JATIM
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur Muhammad Gunawan Saleh menunjukkan kolam yang digunakan sebagai uji coba inovasi budidaya udang vaname skala rumah tangga di rumah dinasnya di kawasan Jalan Ketintang di Surabaya, Senin (29/03/2021). (ANTARA/Fiqih Arfani)

Luas kolam yang digunakan untuk uji coba berukuran 6 x 11,5 meter persegi dengan kedalaman 1,2 meter.

Dari kolam tersebut pembenihan dapat dilakukan sebanyak 50 ekor per meter persegi atau sekitar 3.500 ekor.

Bahkan untuk kolam terpal berdiameter dua meter pembesaran udang vaname bisa dilakukan.

"Sementara di sini, kami menggunakan kolam yang sudah ada. Ada empat kolam dengan ukuran yang sama. Sehingga total pembenihan sekitar 14 ribu ekor udang vaname," katanya.

Lanjutnya, dengan perawatan yang baik maka hasil budi daya udang vaname bisa mencapai 327 kilogram dengan isi 35 ekor per kilonya.

"Harga udang vaname kini berada di kisaran antara Rp65 ribu sampai Rp70 ribu per kilogramnya. Tentu keuntungan bagi keluarga akan lebih besar," tutur dia.

Keuntungan lainnya adalah tidak membutuhkan izin amdal dan syarat lain yang rumit, sebab hanya diwajibkan untuk budi daya dengan luasan lebih dari 100 hektare untuk skala intensif dan lebih besar dari 50 hektare dengan teknologi super intensif.

BACA JUGA: Investasi di Jatim Tumbuh 33,8 Persen Sepanjang 2020

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya