
Ahli mengatakkan, lemak yang banyak terkandung di dalam gorengan itu sulit dicerna tubuh, apalagi gorengan itu menjadi makanan pertama yang dimakan saat berbuka.
Sebab saat perut kosong saat berpuasa, perut harus mencerna lemak yang ada pada gorengan.
Inilah yang bisa menganggu kinerja saluran pencernaan, saluraan pencernaan akan bekerja lebih keras untuk mencerna makanan.
Selain itu tubuh juga akan lambat untuk memproses zat gizi yang diperoleh dari makanan lain.
2. Asam lambung naik
Pada dasarnya makan gorengan terlalu banyak saat berbuka bisa menimbulkan keluhan yang berbeda pada setiap orang.
Tapi, jika anda memiliki saluran pencernaan yang sensitif, makanan ini dapat merangsang naiknya asam lambung.
Nah, hal ini bisa menyebabkan heartburn atau rasa panas, terbakar di sekitar perut anda.
Selain itu, banyaknya lemak dan minim kandungan serat dalam gorengan juga bisa menyebabkan masalah konstipasi atau sembelit.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News