Resep Herbal Penurun Demam dan Batuk Pilek Anak, Bahannya Tersedia di Rumah

Resep Herbal Penurun Demam dan Batuk Pilek Anak, Bahannya Tersedia di Rumah - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Ramuan obat herbal pada anak. (Foto: GenPI.co).

GenPI.co Jatim - Obat herbal saat ini menjadi pilihan utama, khususnya para orang tua yang khawatir dengan kasus gagal ginjal akut anak.

Salah satu obat herbal yang bisa dibuat orang tua dengan memanfaatkan sejumlah bahan-bahan yang tersedia di rumah.

Namun apabila kamu masih bingung ramuan herbal apa yang bisa diminum anak-anak ketika sakit, simak rekomendasi dari Perkumpulan Dokter Pengembang Obat Tradisional dan Jamu Indonesia (PDPOTJI) ini.

BACA JUGA:  3 Pekerjaan Sampingan Buat Mahasiswa, Bisa Tambah Cuan

PDPOTJI merekomendasikan orang tua membuat susu kunyit untuk bayi usia 6 bulan hingga 1 tahun.

Bahan-bahan pembuat susu kunyit adalah, 1/8-1/4 sendok teh kunyit bubuk yang diutamakan bubuk organik dan ASI atau susu formula (sufor).

BACA JUGA:  Daftar Minuman Alami Obati Tenggorokan Kering, Harga Terjangkau

Setelah bahan-bahan tersebut siap, ASI atau sufor hangat campurkan dengan kunyit bubuk dan aduk sampai rata.

Siap diminum. Ramuan ini bisa dikonsumsi tiga kali dalam sehari, sebelum atau sesudah makan.

BACA JUGA:  Tips Menurunkan Demam Anak Saat Obat Sirop Dilarang, Simak Kata Ahli

Namun sebelum minum, Ketua PDPOTJI dr. Inggrid Tania, M.Si. menyampaikan, ada baiknya orang tua memahami betul kondisi anaknya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya