Pria di Malang Bawa Kabur Uang Miliaran, Bikin Korbannya Terkapar

Pria di Malang Bawa Kabur Uang Miliaran, Bikin Korbannya Terkapar - GenPI.co JATIM
Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto (kedua kiri) pada saat melakukan jumpa pers terkait kasus penipuan dengan kerugian mencapai Rp1,25 miliar, di Kota Malang, Jawa Timur, Senin (2/8/2021). ANTARA/HO-Humas Polresta Malang Kota

Jatim.GenPI.co - Upaya PA (34) untuk melarikan diri ke Bandung sia-sia. Pihak kepolisian Resor Kota (Polres) Malang telah mengetahui keberadaannya dan berhasil menangkapnya. 

Tersangka diamankan setelah dilaporkan atas dugaan penipuan berkedok bisnis properti. 

BACA JUGA: Wow! Angka Perceraian di Surabaya Turun

Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto mengatakan, dalam aksinya tersangka mengimingi-imingi korban keuntungan besar bila mau berinvestasi. 

"Tersangka menjanjikan keuntungan 50 persen untuk investasi pada bisnis properti. Korban menyerahkan uang hingga Rp1,25 miliar," ujar Budi, Senin (2/8). 

Korban yag berinisial MS (48) percaya dan mengirimkan sejumlah uang tersebut untuk membeli properti di wilayah Kelurahan Buring, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang. 

Setelah uang dikirim, MS kesulitan menghubungi korban. Usut diusut ternyata properti yang dimaksud PA tidak pernah ada. 

"Tersangka melarikan diri ke wilayah Bandung. Dari hasil penyelidikan, tim resmob akhirnya berhasil mengamankan tersangka," kata Budi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya