Komunitas Garda Malang Bantu Sesama, Ringankan Beban KarenPandemi

Komunitas Garda Malang Bantu Sesama, Ringankan Beban KarenPandemi - GenPI.co JATIM
Komunitas Garda Malang menyerahkan bantuan kepada Polresta Malang Kota. Foto: polrestamalangkota.id

Jatim.GenPI.co - komunitas masyarakat kota Malang yang tergabung Gabungan Aksi Roda Dua (Garda Malang) meyalurkan bantuan denga mendatangi Polresta Malang Kota, Kamis (9/9).

Mereka ingin meringankan beban masyarakat terdampak pandemi dengan memberi bantuan berupa 300 kotak susu kemasan dengan ukuran 700 gram.

Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto berterimakasih kepada komunitas Garda yang telah mempercayakan penyaluran bantuan ke kepolisian.

BACA JUGA:  Ngeri! Komunitas Tulungagung ini Anggotanya Punya Supercar Semua

Selanjutnya, seluruh bantuan tersebut akan disalurkan oleh Bhabinkamtibmas yang bertugas di tiap kelurahan.

“Kami sangat senang dan mengapresiasi gerakan sosial seperti ini, gerakan sosial seperti ini salah satu bentuk kepedulian kemanusiaan dari Garda Malang," ujarnya, Jumat (10/9).

BACA JUGA:  Komunitas Perempuan Peduli Sungai Gelar Ekspedisi di HUT ke-76 RI

"sebab banyak masyarakat yang belum beruntung seperti kita," imbuhnya mengutip laman resmi Polresta Malang Kota.

Buher, begitu ia akrab disapa berharap bantuan tersebut nantinya dapat membantu meringankan beban masyarakt.

BACA JUGA:  Semangat Menggelora Komunitas Tim Ben Sabar Membantu Warga

"Semoga bantuan dari kami bisa bermanfaat bagi rekan-rekan Garda Malang yang sudah bergerak untuk masyarakat Kota Malang," kata dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya