Serunya Komunitas KAP Probolinggo Latihan di Pantai Permata

Serunya Komunitas KAP Probolinggo Latihan di Pantai Permata - GenPI.co JATIM
Sejumlah warga menerbangkan pesawat aeromedoling yang diterbangkan di Pantai Permata, Kota Probolinggo. (Foto: Ikhsan Mahmudi/Ngopibareng.id)

Jatim.GenPI.co - Komunitas Aeromodeling Probolinggo (KAP) rutin menerbangkan pesawat miniatur (model). 

Tempatnya berbeda-beda, seperti yang belum lama ini dilakukan di Pantai Permata, Probolinggo. Beberapa orang anggota KAP terlihat unjuk gigi menerbangkannya. 

Sebagian besar mereka merakit sendiri pesawat dari bahan styrofoam itu. 

BACA JUGA:  Komunitas Camper Van Indonesia Keliling Banyuwangi

Anggota KAP Ibnu Abbas Syaiful Rohman mengatakan, komunitasnya memang rutin melakukan penerbangan pesawat modeling. 

“Setiap berkumpul, kami biasa sharing dan berbagi ilmu tentang aeromodelling di antara anggota komunitas,” ujar Abbas mengutip dari Ngopibareng.id, Minggu (17/10). 

BACA JUGA:  Komunitas Surabaya Akhir Pekan Wadah Pencinta Musik Underground

KAP memiliki anggota sekitar 30 orang. Semuanya dari kota dan Kabupaten Probolinggo. 

Pesawat yang dibuat yakni dari styrofoam. Desain pesawat dibuat semirip mungkin dengan aslinya, mulai panjang, lebar, hingga faktor aerodimika. 

BACA JUGA:  Canggih, Komunitas Koicom Nisikigoi Farm Buat Kolam Ikan Internet

Komunitas ini tak asal membuat pesawat, aerodimika selalu diperhitungkan saat merakit pesawat. Styrofoam dipilih karena ringan dan mudah dibentuk banyak model pesawat. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya