
Jatim.GenPI.co - Pandemi Covid-19 membawa berkah bagi Gerry Yo. Pemuda asal Malang itu membuat tali masker berbahan perak dan berlapis emas.
Usaha ini belum lama dirintis, namun pelanggannya sudah cukup banyak. Terutama dari kalangan menengah ke atas.
BACA JUGA: Pandemi Covid-19 Banyak Pebisnis Adaptasi Lagi
Beberapa yang telah pesan kepadanya seperti istri wali kota, kepala dinas serta sejumlah artis ibu kota, Dewi Persik dan Titi Dwi Djayanti.
Gerry melihat penggunaan tali masker telah menjadi tren belakangan ini. Peluang tersebut yang lantas dimanfaatkan olehnya menjadi sebuah bisnis menjanjikan.
“Untuk membuat tali masker berbahan perak, dibutuhkan waktu 2 hingga 3 hari sedangkan yang berlapis emas 3 hingga 5 hari,” ujar dia mengutip dari laman malangkota.go.id.
Pemesan, kata Gerry, bisa meminta mendesain sesuai keinginannya. Dapat juga menambah aksen huruf atau nama.
Ia mengaku memasarkan tali masker ini melalui dua cara, daring dan konvensional. Hasil yang didapatkan cukup lumayan. Dalam sebulan dirinya mampu meraup hingga puluhan juta rupiah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News