Fakta Mengejutkan Syuting Sinetron di Pengungsian Gunung Semeru

Fakta Mengejutkan Syuting Sinetron di Pengungsian Gunung Semeru - GenPI.co JATIM
Tangkapan layar syuting sinetron di lokasi pengungsian bencana Gunung Semeru (ANTARA/HO-Medsos)

GenPI.co Jatim - Heboh, syuting sinetron di lokasi pengungsian penyintas bencana erupsi Gunung Semeru dalam beberapa hari belakangan.

Muncul kritikan terhadap proses syuting sinetron berjudul Terpaksa Menikahi Tuan Muda tersebut.

Pemkab Lumajang menyebut, tidak pernah mengeluarkan izin terkait proses syuting tersebut.

BACA JUGA:  Masyaallah, Masjid di Lereng Semeru ini Tetap Kokoh Berdiri

"Surat perizinan untuk syuting sinetron dari Pemkab, Polres, dan Satgas Semeru tidak ada," ujar Bupati Lumajang Thoriqul Haq, Kamis (23/12).

Dia mengungkapkan, secara mekanisme perizinan berada di Polres. Namun, saat masuk ke lokasi bencana izin ada di Komandan Satgas Semeru.

BACA JUGA:  Semeru Waspada, Bagaimana Nasib Gunung Bromo?

Sinetron yang mengambil lokasi syuting di posko pengungsian bencana awan panas Gunung Semeru di Desa Penanggal, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, tidak ada surat izin yang keluar.

Thoriq juga menegaskan tidak ada surat izin yang diterima siapapun di Pemkab Lumajang.

BACA JUGA:  Gunung Semeru Belum Tenang, Aktivitas Vulkanik Terjadi Lagi

"Memang ada proses pengurusan perizinan dari pihak PH atau produser sinetron yang akan melakukan syuting sinetron, tapi kami masih belum memberikan keputusan untuk diizinkan," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya