Melukis Jadi Pelepas Stres Anak Berkebutuhan Khusus

Melukis Jadi Pelepas Stres Anak Berkebutuhan Khusus - GenPI.co JATIM
Andre Setiawan (kiri) bersama anak-anak lainnya ikut melukis topeng di markas Yayasan Peduli Kasih Anak Berkebutuhan Khusus, Surabaya, Kamis (25/3). (Foto: Delya Oktovie/GenPI)

"Dari goresan, warna, kenapa kok pakai satu warna, kita bisa tahu si anak pertama ini goresannya kuat, keras banget. Ketika kita sampaikan ke ibunya, ibunya mengiyakan kalau anak ini memang karakternya keras," jelasnya.

Sutoyo kemudian memuji hasil lukisan topeng karya Andre Setiawan.

Karya pria berkebutuhan khusus berusia 48 tahun itu, kata Sutoyo, unik dan luar biasa.

Andre menggunakan banyak warna yang ia goreskan dengan apik.

Kemudian, ia menambahkan tiga titik warna cokelat yang menonjol di bawah mata kanan.

"Kayak orang sedih. Mungkin itu air mata," ucapnya, yang kemudian diiyakan oleh Andre.

Selain Andre, Sutoyo juga bercerita tentang ABK lainnya yang melukis sebuah bandara.

Yang menarik, ABK tersebut melukis dari sudut atas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya