Fasilitas Wisata Romokalisari Surabaya Tambah Lengkap, Nantikan!

Fasilitas Wisata Romokalisari Surabaya Tambah Lengkap, Nantikan! - GenPI.co JATIM
Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi menjajal jet ski di wisata pesisir Romokalisari. Fasilitas itu rencananya akan hadir tahun depan. (foto : Humas Pemkot Surabaya).

GenPI.co Jatim - Fasilitas di kawasan wisata pesisir Romokalisari Surabaya bakal semakin lengkap tahun 2022 mendatang.

Hal ini dikarenakan Pemkot Surabaya tengah fokus mengerjakannya. Fasilitas yang bakal ditambah adalah jet ski, wisata berkuda dan wisata kuliner.

"Untuk jet ski coming soon di Januari 2022. Kawasan wisata pesisir Romokalisari ini bagus sebenarnya, apalagi pemandangannya. Kalau malam tambah apik, digawe wisata kuliner (kalau malam tambah bagus dibuat wisata kuliner)," kata Eri, Selasa (21/12).

BACA JUGA:  Hotel Dekat Museum Angkut Batu dengan Harga di Bawah Rp350 Ribu

Keberadaan fasilitas penunjang di kawasan wisata pesisir Romokalisari diharapkan mampu mengerek pemasukan warga setempat. Terutama bagi mereka yang menjalani aktivitas sehari-harinya sebagai nelayan.

"Target kami (pemkot) kan setiap kepala keluarga penghasilannya bisa Rp 7 juta," ujarnya.

BACA JUGA:  Semeru Waspada, Bagaimana Nasib Gunung Bromo?

Oleh karena itu, untuk mendukung target tersebut pihaknya memberikan bantuan empat unit perahu bagi para nelayan. Namun, jumlah itu nantinya akan ditambah sebanyak tiga unit.

Perahu itu kata Eri disebutnya tak harus dimanfaatkan untuk melaut saja, tetapi juga bisa sebagai sarana pariwisata.

BACA JUGA:  Alun-alun Surabaya Belum Pasti Buka Akhir Tahun, Ada Apa?

"Totalnya tujuh unit (perahu). Dengan adanya bantuan perahu ini, harapannya dapat digunakan untuk mencari nafkah," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya