
GenPI.co Jatim - Pemkot Surabaya menggelar lomba video. Temanya tentang destinasi wisata di Kota Pahlawan.
Wakil Wali Kota Surabaya Armuji berharap lomba video tersebut bisa menjadi sarana promosi untuk mendongkrak kunjungan wisatawan ke wilayahnya.
"Lomba video itu adalah sarana promosi mendongkrak kunjungan wisatawan ke Kota Surabaya dengan melibatkan kalangan muda, influencer hingga konten kreator," ujarnya, Senin (24/10).
BACA JUGA: Terungkap Menu Favorit Crazy Rich Surabaya Saat di Dalam Pesawat
Syarat ikut lomba video ini, yakni memiliki KTP Surabaya. Objek yang dipilih bebas, bisa Adventureland Romokalisari, Tunjungan Romansa, Kya-Kya, museum, taman hutan kota, Sontoh Laut, Pantai Kenjeran, Kalimas, atau kawasan Heritage Surabaya.
Batas pengumpulan video paling lambat dilakukan pada 11 November 2022.
BACA JUGA: Pemkot Surabaya Bakal Gelar Karnaval Tunjungan, Catat Tanggalnya!
Pemkot Surabaya menyediakan hadiah uang, juara I mendapatkan Rp 5 juta, juara II Rp 3 juta, dan Juara III sebesar Rp 1,7 juta.
Armuji mengajak kepada influencer untuk ikut dalam lomba tersebut. Dia juga meminta agar tidak hanya saat even lomba saja, tetapi juga promosi setiap saat.
BACA JUGA: Tawuran di Surabaya Jatuh Korban, Berikut Fakta-faktanya
"Memang sekarang bisa lebih mudah untuk mempromosikan karena didukung piranti teknologi terbarukan seperti media sosial, sehingga tidak boleh cuek terhadap geliat sektor wisata," katanya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News