Wisata Alam Bukit Legend Situbondo, Cocok Buat Wisatawan Berjiwa Petualang

Wisata Alam Bukit Legend Situbondo, Cocok Buat Wisatawan Berjiwa Petualang - GenPI.co JATIM
Pemandangan alam Matahari terbit dari Bukit Legend Desa Selobanteng, kecamatan Banyuglugur, Situbondo, Jatim. ANTARA/Novi Husdinariyanto

GenPI.co Jatim - Situbondo telah lama dikenal memiliki tempat wisata Pantai Pasir Putih dan Labuan Merak di Desa Sumberwaru, wilayah Taman Nasional Baluran.

Ternyata wilayah sebelah timur Surabaya masih menyimpan tempat wisata lain dan pastinya sangat menarik untuk dikunjungi.

Nah salah satu objek wisata di Situbondo tersebut adalah Wisata Alam Bukit Legend yang terletak di Desa Selobanteng, Kecamatan Banyuglugur.

BACA JUGA:  Jadwal dan Harga Tiket Pesawat Surabaya-Denpasar 30 Mei 2023, Cek Sekarang

Tempat wisata ini sangat cocok bagi wisatawan berjiwa petualang karena lokasinya berupa pegunungan dan terkesan masih sangat alami.

Wisatawan juga biasanya menginap dengan mendirikan tenda untuk menikmati suasana syahdu sunset atau matahari tenggelam.

BACA JUGA:  Festival Urban Farming Surabaya 2023 Segera Digelar, Cek Jadwalnya

Bagi kamu yang tertarik berkunjung, Wisata Alam Bukit Legend dapat menggunakan sejumlah moda transportasi, seperti sepeda motor atau mobil.

Wisata Alam Bukit Legend berada di arah barat perbatasan Situbondo-Probolinggo, sekitar 5 kilometer di sisi kanan (selatan) jalan raya pantura terdapat papan nama Desa Selobanteng.

BACA JUGA:  14 Lokasi Parkir Surabaya Vaganza 2023, Cek Sekarang Juga!

Apabila sudah menemukan papan nama tersebut, butuh setidaknya 15 menit untuk sampai di Kantor Desa Selobanteng untuk meminta izin sekaligus berkoordinasi dengan perangkat desa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya