
Jatim.GenPI.co - Desa Wisata Tirtosari View di Desa Penanggal, Lumajang menyuguhkan cara unik menikmati sumber air dengan bermalam menggunakan tenda. Sembari menikmati sejuknya mata air dan sunyinya malam ala pedesan.
Lokasinya yang berada di kaki Gunung Semeru memberikan destinasi ini sentuhan keindahan tersendiri untuk menarik wisatawan.
BACA JUGA: Rekomendasi 4 Tempat Menghabiskan Senja di Kota Batu
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa pun berharap Desa Wisata Tirtosari View ini bisa menjadi penunjang kawasan Bromo Tengger Semeru.
"Saya mengapresiasi konsep wisata alam dan wisata amal yang diusung oleh Desa Wisata Tirtosari View," ujarnya saat meresmikan Produk Wisata Baru dan Festival Wisata Desa (FWD) di Desa Wisata Tirtosari View, Minggu (30/5).
Desa Wisata Tirtosari View memang mengangkat berkonsep amal. Pengunjung diajak ikut menyisihkan uang untuk kebaikan.
Karena sebagian pendapatan yang diperoleh dari desa wisata tersebut disalurkan untuk pembiayaan pemukiman penduduk sekitar, seperti operasional masjid.
Selain itu sebagian yang dihasilkan dari tempat wisata ini juga untuk tunjangan bagi guru ngaji atau guru kontrak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News